Non Directional Beacon (NDB)

NDB adalah suatu peralatan elektronika yang memberikan informasi dalam bentuk isyarat radio ke semua arah (Omni Directional). Pemancarnya beroperasi pada frekwensi 200 sampai 415 KHz, dan secara terus menerus memancarkan frekwensi pembawa dengan modulasi 1.020 Hz. Isyarat yang dipancarkan merupakan identifikasi stasiun NDB tersebut, berupa suatu kelompok kode Morse yang terdiri dari dua  atau tiga huruf  dengan kecepatan pancaran rata rata 7 kali per menit.   Isyarat itu akan diterima oleh pesawat penerima radio yang dipasang di dalam pesawat udara, dengan demikian penerbang dapat mengetahui posisi terbangnya terhadap NDB tersebut, Pesawat NDB mempunyai daya pancar yang berbeda-beda sesuai dengan kepentingan operasionalnya masing-masing.  NDB jangkauan rendah (Low Range)  mempunyai jangkauan sampai dengan 50 NM (Nautical Miles; 1 NM = 1.85 Km) dengan daya pancar sampai 80 Watt.  Sedang NDB jangkauan sedang (Medium Range) mempunyai jarak jangkauan sampai 150 NM dengan daya pancar sampai 2.500 Watt NDB mempunyai berbagai fungsi kegunaan, yaitu:
  1. NDB untuk keperluan Homing ialah fasilitas NDB yang dipasang pada suatu bandara. Karena isyarat pancarannya ke semua arah, maka bagi penerbang dimanapun posisi ia terbang akan selalu dapat menangkap isyarat tersebut dan akan mengetahui letak stasiun NDB itu dan sekaligus bandara yang dituju. 
  2. NDB untuk keperluan En-Route, ialah peralatan NDB yang tidak di instalasi di bandar udara, melainkan di suatu tempat tertentu di darat  yang digunakan sebagai check point dalam penerbangan atau en-route Peralatan tersebut dipasang karena letak dua bandar udara  yang diterbangi saling berjauhan sedang jarak jangkauan NDB terbatas. 
  3. Locator, ialah peralatan NDB yang berdaya pancar rendah yang dipasang pada perpanjangan garis tengah landasan. Digunakan untuk membantu penerbang dalam melakukan ancang-ancang pendaratan agar ia dapat mendaratkan pesawatnya tepat pada garis tengah landasan pacu. 




0 comments:

Post a Comment